Prediksi Skor Man United Vs West Brom

Prediksi Skor Man United Vs West Brom

Prediksi Skor Man United Vs West Brom 11 Maret 2012 - Di atas kertas, Machester United sudah menang sebelum bertanding kontra West Brom pada Minggu (11/3). Asal tak ada aral melintang, tiga poin adalah norma (kaidah).


Manchester United tak terkalahkan dalam 11 pertemuan terakhir dengan The Bagiies. Kemenangan terkini West Brom atas Iblis Merah datang di ajang Piala Carling pada Desember 2003. Ketika itu, United memainkan tim lemah dengan menurunkan antara lain pemain cadangan Phil Tierney, Danny Pugh, dan Daniel Nardiello.
Mengingat United masih harus terus menempel sang rival dan tetangga mereka di klasemen. Manchester City, Sir Alex Ferguson pasti akan memainkan tim utama di Old Trafford nanti kendati timnya baru melewati laga melelahkan kontra Athletic Bilbao pada ajang Liga Europa medio pekan. Namun, definisi tim utama United rancu karena Fergie dan stafnya senantiasa memutar para pemain untuk menghadapi liga dan Liga Europa.
Rata-rata Fergie mengganti enam pemain setelah turun di kompetisi antarklub Eropa. Hasilnya cukup baik. Kemunduran hanya terjadi saat gagal mengambil poin penuh di kandang kontra City dan Newcastle. Jadi, hasil selain kemenangan kontra West Brom tak akan dicerna dengan baik oleh pendukung Iblis Merah.
Charis Smalling sudah kembali setelah saat memperkuat Inggris melawan Belanda. Namun, jahitannya terbuka kala bermain menghadapi Athletic sehingga ia harus ditarik keluar pada awal babak kedua. Paul Scholes bisa turun dari awal karena hanya duduk di bangku cadangan midweek lalu. Di lini depan Fergie juga diberkahi banyaknya pilihan dengan kebugaran Javier Hernandez, Dimitar Berbatov, dan Michael Owen.
Iblis Merah hanya perlu menghindari komplikasi yang membuat partai sama musim kemarin berakhir 2-2. Ketika itu, konsentrasi Nani cs. tumbang setelah memimpin 2-0 pada jeda babak.
West Brom sendiri tak berniat menyerah dengan mudah, apalagi setelah tiga kemenangan fantastis dalam tiga laga terakhir. The Baggies meroket ke posisi ke-10 setelah mengoleksi 10 gol dari trio partai tersebut, termasuk saat menumbangkan Chelsea 1-0.
“Kami berada di langir ketujuh dan ingin mempertahakan hal tersebut. Kami finis posisi ke-11 musim kemarin, tapi saya ingin memperbaiki torehan tersebut,” ujar bek Gareth McAuley di Express and star.
Head To Head
14 Agu 2011 (EPL) West Brom 1 – 2 Manchester United
01 Jan 2011 (EPL) West Brom 1 – 2 Manchester United
16 Okt 2010 (EPL) Manchester United 2 – 2 West Brom
28 Jan 2009 (EPL) West Brom 0 – 5 Manchester United
19 Okt 2008 (EPL) Manchester United 4 – 0 West Brom
Lima Pertandingan Terakhir Manchester United:
09 Mar 2012 (PLE) Manchester United 2 – 3 Athletic Bilbao
04 Mar 2012 (EPL) Tottenham 1 – 3 Manchester United
26 Feb 2012 (EPL) Norwich City 1 – 2 Manchester United
24 Feb 2012 (PLE) Manchester United 1 – 2 Ajax Amsterdam
17 Feb 2012 (PLE) Ajax Amsterdam 0 – 2 Manchester United
Lima Pertandingan Terakhir West Brom:
03 Mar 2012 (EPL) West Brom 1 – 0 Chelsea
25 Feb 2012 (EPL) West Brom 4 – 0 Sunderland
12 Feb 2012 (EPL) Wolverhampton 1 – 5 West Brom
04 Feb 2012 (EPL) West Brom 1 – 2 Swansea City
02 Feb 2012 (EPL) Fulham 1 – 1 West Brom
Prediksi susunan pemain Manchester United vs West Brom:
Manchester United: 1-De Gea, 4-Jones, 6-Evans, 5-Ferdinand, 3-Evra, 18-Young, 16-Carrick, 22-Scholes, 17-Nani, 19-Weelbeck, 10-Rooney.
West Brom: 1-Foster, 12-Reid, 23-McAuley, 3-Oisson, 6-Raidgewell, 14-Thomas, 21-Mulumbu, 8-Andrews, 11-Bruni, 24-Odemwingie, 32-Fortune.

Prediksi Skor 3 - 1 Untuk kemenangan Manchester United